Kamis, 21 Juli 2022

PERANGKAT ADMINISTRASI IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA JENJANG SD

 



Dalam rangka implementasi Kurikulum Merdeka, berikut ini kami posting beberapa link yang dapat diakses oleh Bapak/Ibu guru guna mempermudah menyiapkan perangkat pembelajaran yang dibutuhkan. 

1. Perangkat Administrasi Kurikulum Merdeka

https://s.id/IKM_SD


2. Prota dan Prosem Kurikulum Merdeka

https://s.id/ProtaProsem_IKM


3. Jadwal Pelajaran Kurikulum Merdeka

https://s.id/Jadwal_IKMSD


4. Capaian Pembelajaran (CP) Kurikulum Merdeka (K.13> KI, KD)

https://bit.ly/CP_Rev2022


5. Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Kurikulum Merdeka (K.13>Silabus)

https://s.id/ATPIKM_SD


6. Modul Ajar (MA) Kurikulum Merdeka (K.13>RPP)

https://s.id/modulajarIKM_SD


7. Buku Teks Kurikulum Merdeka (K.13>Buku Guru & BukuSiswa)

https://s.id/BUKU_IKM


Selamat beraktifitas, semoga bermanfaat... terima kasih.

Minggu, 10 Juli 2022

DENGAN SILATURAHMI... DUA, TIGA MISI TERLAMPAUI

 
Dalam pelajaran Bahasa Indonesia kita sangat familiar dengan peribahasa yang mengatakan "Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui" Dalam peribahasa Cina ada juga peribahasa yang padanannya mirip dengan peribahasa tersebut. Dalam Peribahasa Cina disebutkan “一箭双雕 (Yījiànshuāngdiāo)” yang artinya “menembak dua elang dengan satu anak panah” 

Di  momen hari raya qurban 1443 H tahun ini, kami punya satu agenda yang dengan agenda tersebut kami berharap dua misi dapat terlampaui. Agenda tersebut adalah berkunjung (silaturahmi) ke pondok pesantren. Menurut wejangan dari para alim, silaturahmi memiliki banyak hikmah dan manfaat. Manfaat tersebut di antaranya adalah dapat mempererat tali persaudaraan, melapangkan rezeki bahkan sampai dapat memperpanjang usia.

Dengan niat silaturahmi ke pondok pesantren untuk menengok jagoanku yang nomer dua, akhirnya... kami pun berkesempatan untuk berbagi dengan para santri dengan menitipkan hewan qurban ke pondok pesantren tersebut. Sungguh nikmat rasanya bisa berbagi, semoga ini bukan untuk yang terakhir kali.... (Makruf S Marmah)
 

ADAPTASI DENGAN APLIKASI

           Di era teknologi, tak dapat dipungkiri semua sektor butuh aplikasi, tak terkecuali sektor pendidikan. Dalam dunia perdagangan (ju...